mari kita masakkan makanan yang bergizi dan enak untuk keluarga kita di musim pandemi covid-19 ini...

RESEP CAPCAY KUAH ALA RESTO


Bahan:
1 buah paha ayam, ambil dagingnya, potong-potong
5 buah bakso sapi, diiris tipis
1 buah wortel, dipotong serong
3 buah jagung muda/putren, dipotong serong
100 gram kembang kol, potong perkuntum
100 gram jamur champignon, dibelah
5 batang caisim, dipotong-potong
3 lembar sawi putih, dipotong-potong
3 siung bawang putih, geprek, cincang halus
1/2 buah bawang bombay, cincang kasar
2 batang daun bawang, diiris serong
2 sdm saus tiram
1 sdt kecap ikan
1 sdt kecap asin
1 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk
1 sdt gula pasir
1 liter air kaldu atau air biasa (panas/didihkan dulu terpisah)
1 sdt minyak wijen
2 sdm minyak untuk menumis

Cara Memasak : 
Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. 
Masukkan ayam, aduk sampai berubah warna, tambahkan bakso dan wortel, jagung muda, kembang kol, aduk rata, masak sampai setengah matang. 
Masukkan jamur champignon, sawi putih, dan caisim, bumbui dengan saus tiram, kecap ikan, kecap asin, garam, gula, merica bubuk, aduk merata. 
Masukkan air kaldu/air mendidih, lanjutkan memasak sebentar. Koreksi rasa, masukkan daun bawang dan minyak wijen. Aduk sebentar, kemudian angkat. 
Capcay kuah ala resto siap disajikan

sumber : Bunda'naUul 

resep masakan, masak masakan, makanan, bubur, resep, resep gado gado, resep cilok, masakan nusantara, resep masakan jawa, masak masakan kue, resep masakan indonesia, masakan indonesia, memasak kue, resep takoyaki, resep masak cumi, resep nasi kuning, resep nasi bakar, resep kue lapis, resep udang, resep cumi, resep bubur ayam, resep puding, resep ayam penyet, resep bakwan, resep sambal, resep es krim, resep seblak, resep brownies kukus, resep brownies, cara membuat kue kering, resep kue basah

Subscribe to receive free email updates: